Senin, 31 Desember 2007

Mission Possible



Saat mentari tegak diatas langit, aku sudah tiba dengan selamat dirumahku.. perjalanan hari ini sungguh menyenangkan juga melelahkan tapi banyak yang kudapat dari perjalanan kali ini..

kami berkeliling dari satu panti ke panti berikutnya.. ternyata tidak semua panti atau pondok pesantren memiliki kemandirian secara financial, banyak dari mereka berdiri dengan keterbatasannya.. tapi yang aku kagum mereka mampu bertahan dan teguh dalam menggapai cita..
banyak idea sih yang kelak aku kembangkan untuk membantu saudara - saudaraku, mungkin pemikiran itu yang kelak akan membantu mereka mandiri. baik secara financial maupun teknologi, jadi tidak melulu hanya dari bantuan saja..

Pengembangan potensi diri yang kelak akan tumbuh kembangkan, dan akan menjadi landasan kebangkitan pondok / panti tersebut....


Ada oleh-oleh nich dari beberapa tempat saat aku berkunjung, aku sempet foto-foto bersama teman dan saudara ku dan juga teman-teman Ortu ku..
siapa tau ada yang ingin visit dan berbagi pemikiran untuk kemajuan bersama..

Setelah lelah seharian kami kembali ke rumah, sebelum pulang kami mampir untuk cuci mobil... jalur paris dakar memang mengasyikan... beberapa saat setelah tiba di rumah hujan turun lebat sekali.. rasanya kami beruntung buanget karena telah berada dalam rumah..

Semoga kami semua diberi kelapangan rejeki & kesehatan agar kami dapat selalu bersama mereka yang mungkin tidak seberuntung diri ini..
perjalanan kali ini aku sudahi dan berharap keteguhan hati akan lekat dalam diri, tuk menggapai cinta Nya.. dan selalu berada pada titian yang di-Ridhoi yang Kuasa, dan di beri kemudahan dalam menggapai cita dalam berbagi kasih..


Salam Demi Jiwa & Penyempurnaan

5 komentar:

a_ardal mengatakan...

Nice story telling. Nice pictures.

Nice posting!

Salam buat Ayah & Bunda ya

Gudang Keluarga mengatakan...

iya ajarin yg lain nya yach Oom, biar tampilannya bisa lebih baik, gimana sisip attachment nya..

a_ardal mengatakan...

Ini udah bagus kok. Kalau sisipan gambar, video, dll tinggal klik di fitur posting saja.

Selamat mencoba dan mengeksplorasi.

Gudang Keluarga mengatakan...

kalo bikin web gimana Oom biar bisa cari uang.. he he

a_ardal mengatakan...

Cari uangya pasang iklan (misalnya dari Adsense) yang tiap di-klik akan menambah pundi-pundi $0.08. Tapi kalau traffic-nya tidak ramai sih, kapan ya baru bisa banyak duitnya? Hehehehhe... Ngga' usah diharapkan deh ya.